Kamu suka banget makan makanan ala Jepang dengan konsep masak sendiri atau shabu-shabu?
Biasanya sih isinya aneka ragam sayuran segar, bakso, daging, dan makanan lainnya.
Tapi, sekarang kamu tidak perlu jauh-jauh ke negeri Sakura untuk mencicipinya. Sebab, saat ini ada pilihan baru restoran yang menyediakan shabu-shabu di Bogor, yakni Shabu Hachi yang membuka cabang terbarunya di Jalan Padjajaran Nomor 75, Baranangsiang, Bogor Timur, Kota Bogor.
Shabu Hachi menyediakan beragam pilihan daging dan isian shabu. Tak hanya itu, resto ini pun hadir dengan memberikan sajian makanan berkelas dan relatif lebih murah di tengah padatnya persaingan bisnis kuliner.
Pilihan daging yang menjadi menu utama di resto ala Jepang ini berasal dari luar negeri atau impor.
Jadi, para pengunjung tak perlu ragu lagi dengan kesegaran daging yang disajikan di resto ini.
Daging yang disediakan di Shabu Hachi terbagi ke dalam 2 varian, yakni daging sapi dan domba.
Dengan merapkan sistem makan sepuasnya (all you can eat), pengunjung bisa menyantap semua hidangan yang disajikan di Shabu Hachi, seperti daging ayam, ikan gindara, kerang, tofu, bakso daging sapi, udon, chikuwa, atau makanan khas Jepang lainnya.
Harga makan di Shabu Hachi bergantung pada pilihan jenis daging yang diminati oleh konsumen, yakni mulai dari harga Rp 128 ribu hingga Rp 148 ribu.
Tak hanya harga makanan yang relatif murah, Shabu Hachi juga menyediakan suasana yang begitu elegan dan terkesan eksklusif. Hal inilah yang menjadi kelebihan tersendiri bagi resto Shabu Hachi.
Shabu Hachi menyediakan banyak fasilitas bagi para pengunjung, mulai dari ruang VIP, Play Ground, Aula, hingga Home Theater yang dapat membuat para pengunjung betah untuk berlama-lama di resto ini.
“Untuk semua fasilitas yang tersedia, pelanggan tidak dikenakan tarif tambahan. Jika ingin makan di tempat VIP atau aula, semuanya sama, yang membedakan hanya dari segi konsep ruangannya saja,” ujar Regional Manager Shabu Hachi, Wimpy kepada heibogor.com. Sabtu (15/04/17).
Sementara itu, bagi para pengunjung yang ingin mengadakan suatu acara, baik itu ulang tahun maupun acara lainnya, dapat memanfaatkan fasilitas aula di resto tersebut.
“Bisa saja kalau memang mau, terlebih lagi aulanya memiliki fasilitas panggung juga,” terangnya.
Shabu Hachi buka setiap hari pada pukul 10.00 WIB – 22.00 WIB.
“Untuk closed order kita mulai dari pukul 21.45 WIB dan untuk para pelanggan pada pukul 22.00 WIB sudah tidak bisa memesan lagi,” tandasnya.
sumber : heibogor.com
0 comments:
Post a Comment